Indeks

DPW NasDem Sultra Lakukan Konsolidasi Jelang Pendidikan Akademi Bela Negara

Sementara itu, Ketua Penanggung Jawab Pemberangkatan Pendidikan ABN wilayah Sultra, La Ode Tariala memastikan persiapan konsolidasi telah matang.

“Kader akan diberangkatkan pada 20 Februari 2025 untuk mengikuti pendidikan pada 21-23 Februari, bersama kader dari Sulawesi Tengah dan Sulawesi Utara,” katanya.

Sebagai Ketua DPRD Sultra, La Ode Tariala menegaskan bahwa ABN adalah wadah penting dalam mencetak politisi cerdas, militan, dan terampil. Didirikan pada 2017, ABN fokus pada pembentukan karakter dan wawasan kebangsaan sebagai modal utama dalam menghadapi dinamika politik nasional.

“Dengan kader yang berkualitas, NasDem optimistis dapat menjadi motor perubahan menuju Indonesia yang mandiri dan sejahtera,” pungkasnya.

Akademi Bela Negara menjadi bukti nyata komitmen NasDem untuk membangun generasi politisi yang tidak hanya memahami ideologi, tetapi juga mampu memimpin dan membawa perubahan positif bagi bangsa.

Laporan : Aidil

Exit mobile version